Pembekalan PPM Kelas XII MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus, Siapkan Siswa Jadi Calon Pendidik

Kudus – MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus melaksanakan Program Pembekalan Pengalaman Praktik Mengajar (PPM) bagi seluruh siswa-siswi kelas XII. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, yakni pada Kamis, 15 Januari 2026, kemudian dilanjutkan pada Senin dan Selasa, 19–20 Januari 2026.

Program pembekalan PPM ini merupakan kegiatan wajib yang harus diikuti oleh seluruh siswa kelas XII sebagai persiapan sebelum mereka diterjunkan langsung untuk praktik mengajar di Madrasah Ibtida’iyah (MI). Melalui kegiatan ini, siswa dibekali berbagai pengetahuan, keterampilan, serta sikap profesional sebagai calon pendidik.

Selama pelaksanaan, pembekalan diisi oleh pemateri-pemateri yang luar biasa dan kompeten di bidangnya masing-masing, mulai dari materi dasar kependidikan, strategi pembelajaran di tingkat MI, pengelolaan kelas, hingga etika dan karakter guru madrasah. Penyampaian materi dilakukan secara interaktif agar mudah dipahami dan dapat langsung diterapkan oleh para siswa.

Kepala MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus, beliau Bapak Imron Rosyidi, S.H.I., M.Pd dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membentuk kesiapan mental, pedagogik, dan spiritual siswa. “Dengan adanya pembekalan PPM ini, kami berharap siswa kelas XII memiliki bekal yang matang, percaya diri, dan mampu menjalankan tugas mengajar dengan baik serta bertanggung jawab di Madrasah Ibtida’iyah,” ujarnya.

Para siswa tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan pembekalan. Mereka menyadari bahwa PPM bukan hanya sekadar program madrasah, tetapi juga menjadi pengalaman berharga untuk melatih diri sebagai pendidik yang profesional dan berakhlakul karimah.

Dengan terlaksananya program pembekalan PPM ini, MA NU Hasyim Asy’ari 2 Kudus terus berkomitmen mencetak lulusan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga siap terjun dan berkontribusi nyata dalam dunia pendidikan madrasah.

Tinggalkan Balasan

Kabar Sekolah Lainnya

Pengumuman

Acara Do'a Arofah
Harlah Pancasila

Prestasi

Pencak Silat Copy
Pencak Silat

Download App Web Sekolah

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman

Download App Web Sekolah

Nikmati Cara Mudah dan Menyenangkan Ketika Membaca Buku, Update Informasi Sekolah Hanya Dalam Genggaman